Home / News / Olah Raga

Jumat, 10 Februari 2023 - 08:34 WIB

Tuan Rumah Indonesia Sambut 100 Hari Menuju Gelaran Piala Dunia FIFA U-20 Indonesia 2023

Foto: PSSI

Foto: PSSI

iBenews.id – Dalam rangka menyambut momen penting yakni 100 hari menuju dimulainya Piala Dunia FIFA U-20 Indonesia 2023™️, PSSI dan pemerintah melakukan event khusus di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta pada Kamis (9/2) sore.

Momen ini dihadiri oleh Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) sekaligus Ketua INAFOC (satuan kerja yang mengoordinasikan tugas dan hasil dari tuan rumah antara FIFA dan pemerintah), Zainuddin Amali, Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan, Wakil Sekretaris Jenderal PSSI sekaligus Ketua Panitia Lokal Maaike Ira Puspita beserta jajaran, pelatih Tim U-20 Indonesia Shin Tae-yong, beberapa pemain Tim U-20 Indonesia, para tamu undangan dan rekan media.

“Persiapan menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 di Indonesia adalah pekerjaan seluruh rakyat Indonesia. Saya menghimbau kepada semua pihak, tolong dukung semua persiapan Timnas menuju Piala Dunia ini. Kita akan urus bersama-sama, bukan hanya timnasnya saja tapi persiapan tuan rumahnya juga. Ini adalah kepentingan nasional yang harus dikedepankan” ujar Zainuddin Amali.

Sementara Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan menyambut baik momen penting ini. “Hari ini menjadi momen yang penting karena sudah 100 hari kita akan menuju kick off gelaran Piala Dunia FIFA U-20 Indonesia 2023™️. Acara hari ini adalah sebuah pengingat bahwa calon bintang sepak bola dunia akan tiba di Indonesia dalam waktu 100 hari kedepan. Ini artinya dari segala persiapan harus dipersiapkan, mulai dari timnas serta kesiapan tuan rumah. Tentu PSSI tidak bisa berjalan sendiri dan selama ini pemerintah melalui Kemenpora dan berbagai kementerian sudah sangat membantu dalam persiapannya. Saya akan selalu mendukung dan berkoordinasi agar semua bisa berjalan dengan baik untuk ke depannya” ujar Iriawan.

Momen 100 hari menuju gelaran Piala Dunia FIFA U-20 pun secara resmi ditandai secara simbolis dengan prosesi tendangan penalti ke gawang, yang secara bergantian dilakukan oleh Menpora, Ketua Umum PSSI, pelatih dan pemain Tim U-20 Indonesia.

Sang maskot Bacuya yang menjadi identitas turnamen bergengsi ini juga terus mendampingi prosesi secara simbolis dalam acara 100 hari menuju Piala Dunia FIFA U20. “FIFA sangat bersemangat untuk menggelar Piala Dunia FIFA U-20 di Indonesia, negara yang dikenal dengan penuh gairah sepak bola”. ujar Jaime Yarza, Direktur Turnamen FIFA.

Sebanyak 14 dari 24 negara sudah dipastikan lolos pada turnamen Piala Dunia FIFA U-20 Indonesia 2023™️ yang rencananya akan digelar pada 20 Mei-11 Juni 2023 mendatang. Negara-negara yang belum dipastikan tampil harus menunggu hasil kualifikasi konfederasi CONMEBOL, CAF dan AFC yang masih bertanding.

Dengan semangat Indonesia sebagai tuan rumah ajang sepak bola bergengsi internasional untuk pertama kalinya, fans dan masyarakat bisa mulai mendaftar minat disini untuk mendapatkan informasi tentang penjualan tiket dan penawaran lebih awal. (iB-3)

Share :

Baca Juga

HEADLINE

Menparekraf Sebut Ekonomi Kreatif Sebagai Masa Depan Indonesia

HEADLINE

Sandiaga Uno Tindak Tegas Soal Praktik Pungli di Pulau Kanawa Labuan Bajo

Nasional

AMDK Diduga Tak Steril dan Belum Kantongi Izin BPOM Beredar Di Tangerang Selatan

LABUAN BAJO

Bule Borong Produk UMKM saat Festival Golo Koe Labuan Bajo di Manggarai Barat, NTT

HEADLINE

Dorong Peningkatan Kunjungan Wisman, BPOLBF Kenalkan Labuan Bajo ke Turis Australia Melalui Famtrip

HEADLINE

Rizki Juniansyah Sumbang Emas Olimpiade Paris 2024, Pecahkan Rekor Angkat Besi

HEADLINE

Wujudkan Perjanjian Kerja Sama Kementerian ATR/BPN-Polri, Menteri AHY & Kapolri Sepakat Cegah Masyarakat Jadi Korban Konflik Pertanahan

HEADLINE

Pemerintah Rencana Bentuk Satgas Tangani Kasus Kecelakaan Kapal di Labuan Bajo